Cerita SNMPTN; Pilih Universitas dan Jurusan Apa?

 Halo teman-temanku yang budiman! Hanatta kembali lagi untuk menyajikan menu yang masih sama seperti postingan yang lalu! Yaah .... Hehe, jangan bosen dulu ya, ini baru permulaan. ๐Ÿ˜…


Jadi, sesuai janjiku ke kalian di akhir postingan sebelumnya, aku bakal ngasih tau ke kalian semua tentang jurusan dan universitas mana yang aku pilih. Yeey! ๐Ÿ“ขPenasaran nggak nih? Ah, pastinya penasaran dong, hehehe. Yaudah, kuy langsung lanjut baca ke paragraf selanjutnya! ⤵️


Jadi, universitas yang aku pilih saat SNMPTN adalah ... UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN! ๐ŸŽ‰

Waktu itu sebenernya bisa aja aku milih dua universitas sekaligus, karena pendaftaran SNMPTN 2020 memperbolehkan para calon mahasiswa untuk memilih dua PTN, juga dua program studi atau jurusan. Tapiii, aku kemarin cuma milih satu universitas aja. Sst, sini aku bisikin, tapi diem-diem ya .... ๐Ÿคซ Jadi, dari desas-desus yang aku denger, dari sosmed sama temen-temen juga sih, HAHAHA.


Oiya maaf, kelepasan jadi ngakak. Jadi, katanya kalau kita milih satu universitas aja, peluang kita buat masuk ke universitas itu makin besar loh! Yang bener nih?! Yaa, nggak tau juga sih. Tapi coba kalian pikirin, kalau kalian adalah panitia yang ngurus pendaftaran mahasiswa baru SNMPTN di salah satu kampus, terus kampus yang kalian urus itu ditaruh di pilihan kedua sama calon mahasiswa baru, kira-kira kalian bakal seneng dan nerima dia dengan lapang dada nggak? Siapa sih yang mau di nomor duakan? Kayaknya nggak ada deh, dan kalau ada, pasti jarang banget. Hal ini juga udah pernah dibahas sama kakak-kakak dari himpunan mahasiswa bidikmisi dalam salah satu konten video di kanal YouTube-nya yang menyatakan bahwa lebih banyak mahasiswa yang diterima di kampus pilihan pertama daripada pilihan kedua. Videonya mana? Aduh, maaf, aku udah nggak nyimpen link-nya. Coba aja kalian cari deh di YouTube ya, selamat mencari. ๐Ÿคฃ Dahlah, harus banyak berjuang buat masa depan, jangan sambat melulu. ๐Ÿ˜Ž


Tapi kata-kataku di atas itu juga belum sepenuhnya benar ya teman-teman, sebab sampai saat ini kita benar-benar belum ada yang tahu pasti bagaimana cara penilaian SNMPTN. Penilaiannya sangat misterius, belum ada sumber yang benar-benar kredibel seratus persen.


Maka dari itu, kalian boleh tuh kalau mau daftar SNMPTN nanti, pilihnya dua universitas dan dua jurusan, boleh banget kok! Cobain aja apa yang pengen kamu cobain, dan kamu yakinin! Yang penting, taruh jurusan atau prodi dan universitas yang paliiing kamu inginkan di URUTAN PERTAMA, oke? Harus nih? Iya, harus! Wajib! Fardhu ain! Maaf nih jadi ngegas. ๐Ÿ˜…


Kembali ke topik, jurusan yang aku pilih adalah Ilmu Gizi (sebelumnya namanya Program Studi Ilmu Gizi, tapi kemudian berubah menjadi Jurusan Ilmu Gizi sejak angkatan 2020, angkatan aku juga nih, hehehe).


Untuk pilihan kedua jurusan yang aku pilih, hmm, aku nggak bisa kasih tahu ya. Karena seperti yang aku bilang sebelumnya, kurasa, nggak ada yang mau di nomorduakan. Lagipula, semua jurusan dan program studi itu bagus kok! Yang penting sesuai dengan diri kamu ya!


Dari paragraf di atas, sudah bisa disimpulkan kalau aku memilih satu universitas dan dua jurusan 'kan? Itulah makanya aku bilang bahwa kalian harus mencoba! Jangan juga terpatok sama statement yang bilang "pilih satu saja!" karena kita nggak tahu yang mana yang benar. Aku juga punya temen sih, dia pilih satu universitas dan satu jurusan, dan dia emang keterima di sana lewat jalur SNMPTN. Tapi, tentunya dengan kualitas diri yang baik dong ya! Dan sepertinya, temanku ini sudah menyiapkan berbagai persiapan untuk melanjutkan pendidikan di sana.


Oleh karena itu, ada baiknya kamu sudah menyiapkan jurusan dan universitas mana yang akan kamu tuju selepas lulus SMA nanti. Jangan sampai bingung dan oleng kesana-kemari saat pendaftaran mahasiswa baru sudah dibuka. Rasanya capek loh! Kalau masih ada selisih antara keluarga kamu dengan kamu mengenai masa depan pendidikanmu, ada baiknya kalian memiliki family time untuk mendiskusikan itu semua sampai kalian menemukan titik temu yang terbaik! Karena masalah hadir untuk diselesaikan, bukan jadi penghambat kemajuan. Setuju? Setuju!


Okedeh kayaknya sampai disini dulu. Sekali lagi aku ingetin kalau tulisanku ini jangan ditelan mentah-mentah ya! Kalian harus tetep cross check dengan sumber lainnya yang kalau bisa lebih kredibel dari ini! Disini, aku cuma menceritakan pengalaman pribadi aku aja, yang mungkin bisa tuh jadi bahan pertimbangan buat temen-temen yang mau daftar SNMPTN nanti. Pokoknya, semangat selalu ya! Apapun pilihan kamu, aku dukung dengan sepenuh hati! ๐Ÿ˜


Hmm, di postingan selanjutnya bakal ada apa ya? Oke, aku mau spill nih, dengerin. Di postingan selanjutnya, aku mau bahas soal duka saat mendaftar akun LTMPT tahun 2020. Sebuah masalah besar, dan cara mengatasinya. Kepo nggak nih? Kepo, dong! Yaudah, ditunggu aja ya postingan selanjutnya! Happy reading! ๐Ÿ’†‍♂๐Ÿ’†‍♀

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mata Kuliah pada Semester 1?!—Ilmu Gizi UNSOED

Run, Run, Run! Pesawat Hampir Lepas Landas!

Bagian Sembilan